Cara Bermain Rules Of Survival Di PC Tanpa Emulator

Cara Bermain Rules Of Survival Di PC Tanpa Emulator

Jika kamu adalah pemerhati game pc, pasti tidak asing dengan game yang rilis akhir tahun 2017 Player Unknown Battlegrounds (PUBG). Sebuah game Player vs Player (PvP), last standing deathmatch, siapa yang mampu sampai terakhir bertahan hidup dialah yang akan jadi pemenang.


Jika bermain game seperti ini, nanti kita akan melompat dari sebuah pesawat ke pulau bersama dengan sekitar seratus orang lain. Untuk senjatanya sendiri kita akan menemukannya di pulau tersebut, jadi saat kita memasuki arena pertandingan kita tidak membawa apa-apa.

Sayangnya tidak semua orang bisa memainkan game ini, karena untuk bermain PUBG kita harus membelinya terlebih dahulu. Kalau di steam harganya sekitar 200 ribu (saat pertama kali dirilis. Saya sendiri belum pernah memainkannya, karena jujur steam balance saya belum cukup untuk membeli game tersebut.

Tapi tenang, jika kamu ingin bermain game yang sama dengan PUBG ada alternatif lain yang bisa kamu mainkan yaitu Rules Of Survival

Multi Device

Pertama kali keluar, Rules Of Survival merupakan game battle royal yang hanya bisa dimainkan di Smartphone. Bahkan sampai akhir tahun 2017 lalu saya ingin mencoba untuk memainkannya di emulaor android di PC pun belum bisa.

Namun di awal tahun 2018 ini, kita sudah bisa memainkan game ini di PC, tentunya tanpa sebuah emulator.

Cara Bermain Rules Of Survival Di PC

Seperti yang sudah saya tuliskan di atas, kita tidak perlu emulator untuk bermain rules of survival di PC. Kita hanya perlu download gamenya di website resminya di link berikut : Rules Of Survival. Ingat yang harus kamu download adalah PC version.


Ukurannya saat saya mendownload sekitar 1.1 Gb, sedikit lebih besar dari versi androidnya.

Apakah kita perlu untuk mendownload game Rules Of Survival lagi di smartphone kita? Tentu saja tidak, karena kita bisa mendaftar dengan menggunakan akun Google atau Facebook kita.

Review Pertama Kali Bermain Rules Of Survival Versi PC

Untuk versi PC ini tentunya lebih mudah mengontol pergerakan dari karakter kita jika dibandingkan dengan versi mobile nya. Karena beberapa fungsi di mouse seperti scroll bisa kita gunakan.

Untuk segi grafisnya sendiri saya pikir masih sangat kurang memuaskan, apalagi ketika kita melakukan aiming menggunakan 8x scope. Sudah pasti akan terjadi render gambar yang tidak sempurna. Tapi ya memang wajar lah karena game ini sendiri hanya berukuran sekitar 1 giga. Sudah pasti kalah jauh dibanding PUBG yang ukurannya sekitar 12 Giga.

Sering sekali ketemu cheater, ini nih penyakitnya game online. Walaupun game Rules Of Survival versi PC ini baru keluar secara resmi tahun 2018, tapi sampai artikel ini saya tulis sudah banyak sekali cheater" yang merajalela di game ini. Tapi ya biarkan saja, menurut saya bermain game itu untuk mencari kesenangan, menang syukur ga menang juga No problem.
Previous Post
Next Post

post written by:

0 Comments: